CEO Muda Rumah BUMN Kepri, Achmad Retno Syafarie bersama staft foto bersama pihak Event Organizer, Sendy. (Foto: Faisal/Expossidik) 
BATAM | EXPOSSIDIK.COM: Rumah BUMN Kota Batam menggelar event BUMN Beri Arti Festival. Kegiatan itu akan dilaksanakan selama tiga hari di Harbour Bay Batam, mulai dari Jum'at (25/3/2022) sampai dengan Minggu, (27/3/2O22).

CEO Muda Rumah BUMN Kepri, Achmad Retno Syafarie mengatakan festival ini memiliki makna wujud nyata dari perhatian Kementrian BUMN dan seluruh BUMN yang ada di Indonesia, khususnya di Kepulauan Riau untuk memberi arti kepada generasi milenial.

"Kita harapkan melalui event ini bisa menjadi talenta unggul di masa depan," ujar Achmad, Senin (21/3/2022)

Dikatakannya, festival ini dimeriahkan dengan basket 3 on3, konten kreator fest, Batam Indie Fresh, Creative Community Fest, Workshop dan live band.

Kemudian untuk memberikan arti kehadiran BUMN bagi pelaku UMKM yang ada di Kepri guna bersama membantu kebangkitan ekonomi yang diharapkan pasca pandemi COVID-19 ini bisa lebih baik.

"Kita merupakan wujud nyata kolaborasi antara BUMN kemudian pemerintah daerah dan  berkonsep merangkul generasi milenial serta UMKM," ujarnya.

Ia mengatakan bahwa festival  ini memiliki tiga tem, seperti bazaar kuliner diikuti lebih dari 100 peserta, area milenial diikuti 10 komunitas yang mengisi stand dengan produk showcase jualan maupun inovasi teknologi mereka.

"Lalu mitra binaan UMKM dari  BUMN sebanyak 20 stand dimana akan didukung 10 stand BUMN yang terlibat dalam festival ini," terangnya.

Ini merupakan suatu intruksi dari Kementrian BUMN bahwa sebagai simbol kebangkitan Indonesia dalam pandemi karena Batam sebagai destinasi wisatawan dari negara tetangga Dan rangkaian agenda tersebut Batam menjadi salah satunya.

"Kegiatan ini juga telah berlangsung pada Desember silam di Yogyakarta dan kemudian dilanjutkan di Batam," sebutnya.

Objektif terhadap angka sendiri penyelenggara ingin melibatkan sebanyak-banyaknya partisipasi dan pengunjung yang hadir. Kemudian berharap bisa menjadi gerakan yang berkelanjutan

"Untuk jumlah transaksi pada acara kita tidak menargetkan, sebab ini suatu semangat baru dan inspirasi bahwa dengan adanya BUMN bisa membantu para pelaku UMKM dan milenial untuk memiliki wadah," tutupnya. (Fay)